Gus Muhaimin Terima Kehadiran Komunitas Vespa di Kompleks Parlemen

18-01-2022 /
Wakil Ketua DPR RI Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat (Korkesra) Abdul Muhaimin Iskandar menerima kehadiran Komunitas Vespa yang hadir di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (18/1/2022). Foto: Runi/Man

 

Wakil Ketua DPR RI Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat (Korkesra) Abdul Muhaimin Iskandar menerima kehadiran Komunitas Vespa yang hadir di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta. Dalam kesempatan tersebut, Muhaimin mengucapkan selamat atas kemenangan pembalap motor bernama Reza dalam kompetisi klasifikasi Vespa Race yang dilaksanakan oleh the Brontos.

 

“Semoga (ini) menjadi penyemangat untuk terus maju bagi kaum muda untuk kreatif dan inovatif serta menjadi juara dalam segala bidang,” tutur Gus Muhaimin, sapaan akrabnya, Selasa (18/1/2022). Selain itu, ia juga mengucapkan selamat kepada Babe Condet yang mempunyai kemampuan berinovasi dan berkreasi memodifikasi mesin vespa. Menurutnya, hal ini menjadi suatu kekayaan bagi Indonesia di bidang otomotif, dimana ada seorang modifikator mesin vespa yang cukup inovatif dan juga kreatif  dalam mengutak-atik mesin motor Vespa dan jenis mesin motor lainnya.

 

“Semoga ke depannya bisa lebih produktif dan maksimal. Di samping itu fasilitas olahraga yang memadai juga harus terus ditingkatkan dan diperbanyak. Begitu pula soal insentif berupa hadiah ataupun sponsornya. Saya berharap BUMN juga terus memberi sponsor kepada kreator muda agar semangat berolahraga,” ucapnya.

 

Dalam kesempatan yang sama Gus Muhaimin merasa bersyukur bahwa para pemuda masa kini telah mempunyai konsen pada bidang politik. Menurutnya, semua segi kehidupan apapun tidak bisa terlepas dari soal politik. Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) itu menilai, jika kebijakan pemerintah tidak berpihak pada kaum muda dan hobi maka produktifitas akan rugi sendiri.

 

“Oleh karenanya kaum muda yang mempunyai kemampuan dan kapasitas bisa ikut terjun ke politik agar bisa ikut ambil bagian dalam mempengaruhi keputusan negara sehingga tantangan 2030 di mana kaum muda meledak jumlahnya disertai dengan anggaran yang memadai, maka akan tumbuh Indonesia muda yang profesional, tangguh dan mengerti akan teknologi yang kontemporer,” tutup Gus Muhaimin. (dep/sf)

BERITA TERKAIT
Sambut Program Cek Kesehatan Gratis, Waka DPR: Sangat Bermanfaat Bagi Rakyat
11-02-2025 /
PARLEMENTARIA, Jakarta - Wakil Ketua DPR RI Cucun Ahmad Syamsurijal menyambut baik program Cek Kesehatan Gratis (CKG) yang sudah dimulai...
Ingatkan Soal Keberlanjutan, Program Cek Kesehatan Gratis Harus dalam Pengawasan Ketat
11-02-2025 /
PARLEMENTARIA, Jakarta – Wakil Ketua DPR RI Cucun Ahmad Syamsurijal menyoroti program Pemerintah terkait Program Cek Kesehatan Gratis (CKG) yang...
HPN 2025, Cucun Tekankan Integritas Pers dan Prinsip Kesetiaan pada Publik
09-02-2025 /
PARLEMENTARIA, Jakarta - Dalam momen Hari Pers Nasional (HPN) yang diperingati setiap tanggal 9 Februari, Wakil Ketua DPR RI Cucun...
Tekstil dari China Bikin Negara Rugi Rp46 Triliun, Cucun: Pemerintah Harus Ambil Ketegasan
08-02-2025 /
PARLEMENTARIA, Jakarta – Wakil Ketua DPR RI koordinator bidang (Korbid) Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Cucun Ahmad Syamsurijal menyinggung soal banjirnya barang...